Biro AKPK UPNVJ

Rapat persiapan SEMA S2 UPNVJ ini dihadiri kurang lebih 25 peserta rapat, diantaranya masing-masing Kepala Program Studi S2, Ketua SPI, Kepala Biro Akademik Kemahasiswaan Perencanaan dan Kerja Sama, Kepala UPT Humas, Kepala UPT TIK beserta panitia Penmaru UPNVJ 2023, bertempat di Ruang Rapat Nusantara 1 UPNVJ. (13/4)

SEMA S2 direncanakan buka pada pertengahan bulan April 2023 ini, adapun jadwal yang pasti akan mengikuti arahan pimpinan dan diinformasikan lebih lanjut.

Melihat animo dari tahun ketahun, tidak hanya Program Sarjana (S1) yang meningkat, namun peminat Pasca Sarjana (S2) UPN Veteran Jakarta juga mulai meningkat. 

Daya tampung Prodi di Pasca Sarjana UPNVJ tahun 2022 kemarin;

-Fakultas Ekonomi dan Bisnis (Manajemen: 50, Akuntansi: 20)

-Fakultas Hukum: 100

-Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Ilmu Komunikasi: 20, Hubungan Internasional: 5, Ilmu Politik: 5)

 

Daya tampung Prodi di Pasca Sarjana UPNVJ tahun 2023;

-Fakultas Ekonomi dan Bisnis (Manajemen: 50, Akuntansi: 20)

-Fakultas Hukum: 100

-Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Ilmu Komunikasi: 20, Hubungan Internasional: 20, Ilmu Politik: 20)

-Fakultas Ilmu Kesehatan (Kesehatan Masyarakat:  20)

-Fakultas Kedokteran (Sains Biomedis: 10)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published.