Seleksi Mandiri UPN “Veteran” Jakarta sudah dibuka sejak 2 Juni 2023 lalu sampai dengan 23 Juni 2023 pukul 23:59. Tim registasi penerimaan mahasiswa baru sesuai dengan arahan dan kebijakan dari Wakil Rektor Bidang Akademik, memperpanjang batas waktu pembayaran formulir pendaftaran yang semula 23 Juni 2023 pukul 15:00 WIB diperpanjang menjadi s/d 23 Juni 2023 pukul 23:59 WIB. Bagi yang sudah melakukan pembayaran formulir, batas waktu penyelesaian tahap pendaftaran yang semula 23 Juni 2023 pukul 23:59 WIB diperpanjang menjadi s/d 24 Juni 2023 PUKUL 15:00 WIB dan batas waktu pengajuan afirmasi yang semula 24 Juni 2023 pukul 13:00 WIB diperpanjang menjadi s/d 24 Juni 2023 pukul 19:00 WIB. Dengan semua agenda yang telah diatur sedemikian rupa, ternyata masih ada beberapa calon pendaftar yang telat melakukan pendaftaran.

Ada perbedaan dalam pelaksanaan Seleksi Mandiri tahun ini dari tahun – tahun sebelumnya. SEMA UPNVJ 2023 menyelenggarakan Ujian Bela Negara, yang dimana nantinya, UPNVJ melihat gabungan nilai SNBT – UTBK (Seleksi Nasional Berdasarkan Tes – Ujian Tulis Berbasis Komputer) dan hasil dari Ujian Bela Negara.

Dikarenakan Ujian Bela Negara perdana dilaksanakan tahun ini, ada beberapa hal yang harus dipersiapkan, diantaranya seperti pengawas, link uji coba, link ujian sampai dengan tutorial serta pedoman ujian untuk para peserta. Persiapan ini dilaksanakan di Gedung Merce Fakultas Kedokteran UPNVJ Kampus Limo. (26/6)

Ujian Bela Negara SEMA UPNVJ meliputi empat materi, diantaranya materi mengenai Pancasila, Wawasan Kebangsaan, Kewarganegaraan dan Nilai-Nilai Bela Negara yang berisi 100 soal pilihan ganda dan peserta diberikan waktu selama 120 menit untuk mengerjakan soal ujian. 

Pelaksanaan Uji Coba ujian dilaksanakan pada hari Selasa 27 Juni 2023, Pelaksanaan Ujian Bela Negara dilaksanakan pada hari Sabtu, 1 Juli 2023 dan pengumuman SEMA akan diumumkan pada hari Selasa tanggal 11 Juli 2023.

 

Source: Humas UPNVJ